
PP. Takalar. Dalam rangka percepatan pembangunan Indutri Kawasan Berikat Nusantara yang teletak di Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar, Sulsel. Tim Dinas PUPRPKP Yang di ketuai Oleh Kadis Muksin, S.Sos atas mandat Bupati Takalar berangkat ke Jakarta, dan langsung menemui Anom Wibisono selaku Kabag Pengembangan Bisnis, bersama Tim Kantor KBN di jakarta Utara. (Jumat: 14-08-2020)
Kegiatan ini adalah wujud keseriusan Bupati H. Syamsari untuk menyulap lokasi lahan tandus di Desa Punaga untuk di jadikan kawasan industri masa depan. Sehingga Tim Dinas PUPRPKP bergerak cepat menjemput bola di Jakarta dengan melibatkan semua kepala bidang pada Dinas yang di komandoi Muhsin. S.Sos tersebut.
“Dalam percepatan perencanaan infrastruktur kawasan berikat nusantara kabupaten Takalar bersama tim melakukan diskusi terkait perencanaan jalan dan pemanfaatan ruangnya, dan di ikuti langsung oleh kabid cipta karya zummirah,ST kabid bina marga Asraruddin ,ST.MAP ,kabid Tataruang Ismail,SE.M.Si,kabid Bina konstruksi A.Fadli.S.ST.M.Si.” Ungkap Zummirrah. ST, Kabid Cipta Karya.

Lebih jauh Kabid Cipta Karya menjelaskan bahwa. “ Pada kesempatan ini. kami diterimah langsung oleh Bapak Anom Wibisono selaku kabag pengembangan bisnis bersma Tim di Kantor KBN di kawasan Jakarta Utara. dalam diskusi tersebut dibahas berbagai hal terkait percepatan pembangunan insfrastruktur yang akan di bangun di Kab Takalar, insyah allah kami akan mengambil langkah langkah cepat dan stategis dalam rangka mendukung percepatan pembangunan kawasan Berikat Nusantara. dan kami bersama tim di PUPR akan bekerja total, sehingga sangat kami harapkan semoga kegiatan ini cepat terealisasi.” Harap Zummirrah ,ST.
Dengan terujudnya kawasan Industri Berikat Nusantara di Desa Punaga, Kecamatan Mangarabombang, secara langsung akan meningkatkan perekonomian masyarakat lokal pada khususnya, dan masyarakat Takalar secara umum, sehingga dengan demikian juga akan berimbas pada ketersediaan lapangan kerja, sehingga angka pengangguran di Takalar secara otomatis akan tergerus dengan sendinrinya. Dan langkah ini sudah di mulai pada Bidang Bina Konstruksi dengan aksi pelatihan sertifikasi Tukang. Kegiatan ini giat dilaksanakan sejak Andi Fadli dipercaya mengemban tugas tersebut selaku Kabid Bina Konstrusi.
Sehingga apapun alasannya. Bahwa terciptanya kawasan Industri Berikat Nusantara di Takalar harus mendapatkan dukungan semua kalangan. Karena sebuah realita menunjukkan bahwa dimana kawasan industri berdiri, maka wilayah disekitar kawasan industri tersebut dengan sendirinya akan berkembang lebih maju. Namun tetap harus memperhatikan aspek lingkungan, termasuk mengenai masalah Amdal dari mega proyek tersebut.(*) t0�;�$S
Leave a Reply