PP. Gowa. Untuk ketiga kalinya, Salapang Community kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk korban bencana banjir bandang di Masamba. Secara simbolis, armada truk pengangkut bantuan tahap ketiga dilepas di Base Camp Saapang Community, Jl. Tun Abdul Razak, Gowa, (Sabtu, 25 Juli 2020). Kemarin.
Koordinator Bidang Sosial Ekonomi Salapang Community, Hermanto, mengatakan antusiasme masyarakat yang ingin menyalurkan bantuannya untuk Masamba melalui Salapang Community sangat besar, sehingga diputuskan untuk segera menyalurkan bantuan yang ada sebelum membludak. “Kami tidak ingin terlalu lama menyimpan bantuan di Base Camp, makanya langsung kami salurkan secepatnya,” ucapnya.
Hermanto merinci adapun bantuan yang disalurkan kali ini berupa 130 dos air mineral, biskuit, beras, mie instant, garam, pakaian baru, perlengkapan mandi, peralatan masak, obat-obatan, tikar, popok dan susu bayi. “Semua bantuan diangkut menggunakan truk, dan diperkirakan tiba pada Minggu, 26 Juli 2020” sebutnya.
Sementara itu, Ketua Salapang Community, Yerri, SH menuturkan bahwa banyaknya donasi yang masuk menunjukkan kepercayaan masyarakat akan cara kerja dan teknis penyaluran bantuan yang dilakukan Salapang Community. “Selain menyalurkan bantuan di posko, kami juga berinisiatif menjemput bantuan donatur, juga mengajak komunitas lain untuk bekerjasama mengumpulkan donasi,” jelasnya.
Pada bantuan tahap III ini, lanjut Yerri, Salapang Community bekerja kembali berkolaborasi dengan Forkmis Makassar. “Mewakili teman-teman Salapang Community, kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami untuk penyaluran bantuan tahap III ini,” pungkasnya.(Release SC)
Leave a Reply