WAKIL KETUA KPK: PRAKTIK JUAL BELI JABATAN MENJADI LINGKARAN SETAN DAN TIDAK ADA PUTUSNYA.

PP. Nasional. Praktik jual-beli jabatan di kalangan pemerintah daerah disebut sebagai ‘lingkaran setan’ yang sulit diputus. Bahkan, suap menyuap untuk naik jabatan masih terjadi hingga seseorang berani membayar ratusan juta bahkan berutang untuk menyuap agar menjadi pejabat Eselon II atau setingkat Kepala Dinas (Kadis).

“Itu menjadi lingkaran setan dan tidak ada putus-putusnya sampai ke pejabat tataran tamtama,” kata Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata di Serang, Selasa (24/01/2017).

Ia menyatakan, kasus jual beli jabatan itu terjadi di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Akibatnya Bupati, Sri Hartini, terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada Desember 2016 silam hingga ditetapkan sebagai tersangka.

“Setelah kejadian itu banyak laporan dari daerah lain, kalau seperti itu tidak hanya di Klaten. Tapi terjadi juga di daerah lain,” imbuhnya.

Karena itulah, kasus korupsi marak diberbagai daerah di Indonesia yang mengakibatkan pembangunan kesejahteraan rakyat tersendat.

“Rekruitmen pengisian pegawai itu langkah kami pencegahan. KPK dalam melaksanakan tugasnya adalah koordinasi dan supervisi, baik pencegahan dan penindakan,” tandasnya. (Okezone News – Selasa, 24 Januari 2017 – 19:08 wib)

(aky)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*